AYO IKUTI !!!
Dalam rangka memperkenalkan dan mempromosikan potensi wisata
di Kabupaten Pati kepada
khalayak luas dibutuhkan suatu strategi promosi yang efektif, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Pati akan menyelenggarakan
kegiatan Festival Goa Pancur Desa Jimbaran Kecamatan Kayen
sebagai salah satu kegiatan promosi untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke obyek wisata atau destinasi di Kabupaten Pati.
Kegiatan Festival Goa Pancur Tahun 2020 akan diisi dengan lomba mewarnai Tingkat Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar Se-Kabupaten Pati yang akan dibuka oleh Bapak Bupati Pati.
Kegiatan Festival Goa Pancur Tahun 2020 akan diisi dengan lomba mewarnai Tingkat Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar Se-Kabupaten Pati yang akan dibuka oleh Bapak Bupati Pati.
1.
Maksud dan Tujuan
a.
Untuk mempromosikan Goa Pancur sebagai salah satu Icon dan Obyek Wisata Kabupaten
Pati yang bisa dinikmati oleh
Wisatawan.
b.
Mengenalkan Goa Pancur sebagai Destinasi Wisata
unggulan Kabupaten Pati.
c.
Meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke destinasi Kabupaten Pati.
2.
Waktu dan Tempat
H a r i : Selasa
Tanggal : 24 Maret 2020
Pukul : 09.00 WIB
Tempat : Obyek Wisata Goa Pancur
Desa Jimbaran Kec. Kayen
3.
Target Peserta
Siswa
/ Siswi Taman Kanak
- Kanak, Sekolah Dasar kelas 1 s/d
6
Se-Kabupaten Pati, dengan peserta kurang lebih 250 anak.
Dalam rangka untuk mensukseskan
acara tersebut DINPORAPAR Kab. Pati bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pati untuk menginformasikan atau membuat surat
edaran terkait kegiatan tersebut kepada Kepala Sekolah Taman Kanak-Kanak dan
Sekolah Dasar Se-Kabupaten Pati agar ikut berpartisipasi dengan
mengikutsertakan anak didiknya untuk mengikuti Lomba.
4.
Waktu
dan Tempat Pendaftaran
Waktu
Pendaftaran : 17 Februari s/d 17 Maret
2020
Tempat
Pendaftaran: Bidang Pemasaran Dinas
Kepemudaan Olahraga
dan Pariwisata Kab. Pati
Contact Person : 1. Ibu Darmini, SH (0813-2606-9222)
2.
Ibu Endang Susi Nartati, SE (0821-3568-8499)
5.
Hadiah
Pemenang akan mendapatkan piala, piagam dan uang
pembinaan sebagai berikut :
1. KATEGORI 1 (Tingkat Taman Kanak-Kanak)
Juara 1 : Rp. 1.500.000,-
Juara II : Rp. 1.000.000,-
Juara III
: Rp. 750.000,-
2. KATEGORI II (Tingkat SD Kelas 1 s/d
3)
Juara 1 : Rp. 1.500.000,-
Juara II : Rp. 1.000.000,-
Juara III
: Rp. 750.000,-
3. KATEGORI III (Tingkat SD Kelas 4 s/d
6)
Juara 1 : Rp. 1.500.000,-
Juara II : Rp. 1.000.000,-
Juara III
: Rp. 750.000,-
6.
Apabila ada perubahan akan diinformasikan melalui website : www.ticpati.com dan Instagram @dinporapar.pati
FORMULIR PENDAFTARAN LOMBA: DOWNLOAD DISINI